Morbidelli sebut Alex Marquez pesaing kuat sesama Desmosedici GP24
Pembalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team Franco Morbidelli mengatakan pembalap Gresini Racing Alex Marquez menjadi ...
Jakarta (ANTARA) - Pembalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team Franco Morbidelli mengatakan pembalap Gresini Racing Alex Marquez menjadi kompetitor beratnya dalam mengendarai Ducati Desmosedici GP24 pada MotoGP 2025.
Morbidelli memilih Marquez sebagai saingan kuat ketimbang Fermin Aldeguer yang baru bergabung dengan Gresini Racing untuk menggantikan posisi Marc Marquez yang juga akan menggunakan Desmosedici GP24 pada MotoGP 2025.
"Jadi antar dua pembalap lain yang menggunakan GP24, Marquez atau Fermin, saya yakin pada awal-awal Alex Marquez akan lebih kuat dibanding Fermin, dia akan lebih cepat karena dia memiliki banyak pengalaman di MotoGP," kata Morbidelli dalam konferensi pers di Jakarta, Sabtu.
"Dan, dia sangat cepat dengan GP24 di Barcelona. Jadi, saya memperkirakan Alex Marquez menjadi salah satu dari pembalap terbaik tahun ini. Jadi, mari kita lihat."
Morbidelli resmi bergabung dengan Pertamina Enduro VR46 Racing Team untuk MotoGP musim 2025 menggantikan Marco Bezzecchi yang pindah ke Aprillia.
Sebagai anak didik Valentino Rossi, Morbidelli merasa "pulang ke rumah" kembali bertemu dengan teman-teman lamanya dalam tim balap milik legenda Italia yang ikonik dengan nomor "46" itu.
Baca juga:
"Semua orang dalam tim ini, saya mengenali setiap orang untuk waktu yang cukup lama. Sekarang, ini adalah tahun ke-7 saya di MotoGP. Dan, sekarang saya berada di tim Vale. Ini berarti tim Vale sudah menjadi sangat besar," kata Morbidelli.
"Dan, cukup besar untuk berada di MotoGP dengan paket (motor) yang kompetitif seperti ini untuk mendapatkan hasil yang bagus. Jadi, saya berencana untuk melakukan yang terbaik yang saya bisa."
Ini pertama Pertamina Enduro VR46 Racing Team menjadi Ducati Factory Supported Team atau tim satelit utama Ducati.
Berbeda dari Morbidelli, rekan satu timnya Fabio Di Giannantonio akan menggunakan motor teranyar Ducati Desmosedici GP25, sama seperti juara dunia MotoGP enam kali Marc Marquez dan Francesco Bagnaia.
"Kita bisa mengatakan bahwa kita memiliki tanggung jawab (dengan dukungan Ducati). Tapi, saya pikir ini privilese, karena ketika Anda menghadapi tekanan seperti ini, artinya Anda bisa melakukan hal-hal yang bagus," kata Di Giannantonio.
"Dengan dukungan pabrik yang kita miliki tahun ini. Ini adalah pencapaian besar bagi kita berdua. Tapi juga, saya pikir untuk kita tahun ini adalah tahun di mana kita harus enjoy, have fun, dan bekerja keras dengan motor baru."
Baca juga:
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2025