Suami Siri Uswatun Khasanah Tak Ada saat Pemakaman Istri yang Ditemukan Tewas Dalam Koper di Ngawi
Keberadaan suami Uswatun Khasanah tidak diketahui saat pemakaman sang istri yang mayatnya ditemukan termutilasi di dalam koper di Ngawi.
TRIBUNNEWS.com - Jasad korban yang ditemukan dalam koper merah di Desa Dadapan, Kecamatan Kendal, Kabupaten , Jawa Timur, telah dimakamkan pada Jumat (24/1/2025).
Korban yang diketahui bernama , dimakamkan di kampung halaman orang tuanya di Desa Sidodadi, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar.
"Jenazah tiba di rumah duka sekitar pukul 19.10 WIB. Dibawa mobil ambulans dari . Kemudian disalati dan sebagainya."
"Sekitar pukul 20.00 WIB langsung dibawa ke pemakaman di TPU Desa Sidodadi," ungkap Camat Garum, Arinal Huda, di rumah duka, Jumat, dikutip dari TribunJatim.com.
Pada kesempatan yang sama, ayah kandung Uswatun, , mengaku tidak melihat sosok suami siri putrinya saat pemakaman berlangsung.
Menurut Nur, suami siri Uswatun juga tidak tampak melayat ke rumah duka sejak diketahui, jasad yang ditemukan di dalam koper merah di Ngawi, adalah Uswatun.
Baca juga:
"Suaminya juga tidak terlihat datang," kata Nur, Jumat.
Lebih lanjut, Nur mengungkapkan, Uswatun sudah menikah siri dengan suaminya yang merupakan warga Tulungagung, selama tiga tahun menikah.
Nur mengatakan, Uswatun dan sang suami sempat hidup di Blitar saat awal menikah, namun keduanya kemudian pindah ke Tulungagung.
Tetapi, kata Nur, selama setahun belakangan, ia tidak pernah bertemu suami Uswatun.
Bahkan, Idulfitri tahun lalu, suami Uswatun juga tidak terlihat berkunjung ke rumah.
"Setahunan ini, saya tidak pernah ketemu suami anak saya. Lebaran tahun lalu juga tidak datang ke rumah," tutur Nur.
Meski demikian, Uswatun tak pernah bercerita mengenai suaminya kepada sang ayah.
Nur menduga, suami sang anak bekerja di luar kota, sehingga jarang pulang.