Dua Bulan Diluncurkan, Byond by BSI Sudah Capai 3 Juta User Aktif
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Superapps Byond by BSI yang diluncurkan pada 9 November 2024 oleh PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus mengalami perkembangan pesat dari sisi pengguna aktif. Dalam waktu 2...
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Superapps Byond by BSI yang diluncurkan pada 9 November 2024 oleh PT Tbk (BSI) terus mengalami perkembangan pesat dari sisi pengguna aktif. Dalam waktu 2 bulan sejak diluncurkan, pengguna aktif Byond by BSI sudah menembus angka 3 juta pengguna.
Direktur Utama BSI Hery Gunardi menyambut positif perkembangan tersebut. Dia mengatakan mobile banking BSI sebelumnya yaitu BSI Mobile memiliki sekitar 3,5 juta pengguna aktif. Ini berarti hanya dalam kurun 2 bulan sejak diluncurkan, sebanyak 85,7 persen pengguna lama mobile banking BSI telah bermigrasi ke superapps Byond.
“Hari ini user aktif Byond sudah hampir 3 juta. Jadi, pertumbuhan user download antara 50-60 ribu pengguna. Kita punya sekitar 3,5 juta user aktif di mobile banking lama BSI Mobile, saat ini hampir pindah semua sekarang,” kata Hery.
Melihat pesatnya customer based BSI serta fitur-fitur menarik yang ditawarkan oleh Byond by BSI, Hery optimistis perseroan dapat mencapai target 10 juta pengguna Byond by BSI pada akhir 2025 ini. Selain fitur-fitur finansial, Byond juga punya fungsi ataupun fitur sosial. Sosial ini adalah terkait dengan ziswaf, zakat, infak, sedekah, dan wakaf (ZISWAF). Jadi, nasabah ataupun pengguna bisa memberikan donasi, wakaf, infak, dan sedekah. Kemudian fungsi yang tidak dimiliki oleh superapps di bank lain adalah fungsi spiritual.
Di Byond ini ada penunjuk waktu sholat, arah kiblat dan masjid terdekat. Jadi kalau kita kalau yang muslim ke luar negeri dan sudah punya Byond sudah lengkap memenuhi kebutuhan muslim traveller”, papar Hery.
Kehadiran Byond by BSI dinilai sebagai terobosan dan buah transformasi yang luar biasa, karena menegaskan posisi BSI sebagai bank syariah yang semakin modern serta mampu bersaing secara teknologi. Hal itu terbukti sejak diluncurkan pada 9 November hingga 31 Desember 2024, Byond sudah digunakan total 15 juta kali transaksi.
Dari total 15 juta transaksi lewat Byond by BSI, fitur transaksi sosial yang paling diminati antara lain QRIS, Ziswaf, dan Investasi. BSI pun terus menggencarkan sosialisasi dan edukasi tentang Byond by BSI untuk menjaring nasabah baru dan mendorong migrasi nasabah eksisting.
BSI juga terus mendorong pengguna BSI Mobile serta nasabah BSI eksisting untuk bermigrasi ke aplikasi Byond. “Jadi, harapan kita memang bagi nasabah yang tadinya menggunakan mobile banking yang lama, silahkan bermigrasi ke Byond. Aplikasi ini memberikan pengalaman yang lebih baik dengan berbagai fitur baru yang tidak tersedia di aplikasi sebelumnya,” kata Hery.
BSI juga menyediakan program menarik di mana nasabah yang bermigrasi ke Byond by BSI berkesempatan untuk mendapatkan hadiah paket umroh. Program ini diperuntukkan bagi pengguna BSI Mobile per tanggal 9 November 2024 dan melakukan aktivasi (migrasi) ke Byond by BSI. Nasabah yang melakukan transaksi finansial, akan mendapatkan poin dan pemenang akan dipilih secara acak melalui sistem komputerisasi di akhir periode.