Jakarta (ANTARA) - Staf Ahli Bidang Perencanaan Strategis
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Muhammad Idris
Froyoto Sihite memaparkan potensi daya tampung karbon di
Indonesia untuk mendukung penerapan
Carbon Capture
Storage (CCS)."Implementasi CCS dan CCUS (
Carbon Capture
Utilization and Storage) sangat bergantung terhadap
kapasitas penyimpanan dan Indonesia sangat memiliki potensi besar
terhadap itu," kata Idris dalam diskusi di Paviliun Indonesia
Konferensi Perubahan Iklim PBB ke-29 (COP29) Azerbaijan dipantau
daring di Jakarta, Jumat.Ia memaparkan, Indonesia memiliki total
potensi daya tampung karbon sebesar 577,62 giga ton CO2 yang
terdiri dari 572,77 giga ton CO2 di saline aquifer serta 4,85
giga ton CO2 di sumur kering minyak dan gas."Kami percaya potensi
kapasitas penyimpanan karbon di Indonesia dapat mendukung upaya
menjadi CCS hub di ASEAN," ujar Idris.
Baca juga: Baca
juga: Lebih lanjut, ia menjelaskan Indonesia
memiliki 15 proyek serta studi terkait CCS dan CCUS yang sedang
dijalankan dimana sebagian besar berlangsung di lingkup kerja
minyak dan gas yang dioperasikan oleh Pertamina."Sejumlah proyek
ditargetkan dapat beroperasi pada sekitar tahun 2030 dan
setelahnya," imbuhnya.Kepala Badan Standardisasi Instrumen
Standardisasi Lingkungan Hidup dan Kehutanan (BSISLHK) Ary
Sudijanto mengatakan pengembangan dan penerapan CCS dapat
memberikan sejumlah keuntungan bagi Indonesia.Pertama, menambah
lapangan pekerjaan baru terutama di lingkup riset, teknik, dan
operasional. Penerapan CCS dinilai sejalan dengan upaya negara
dalam menyediakan lapangan pekerjaan sekaligus mendorong
pertumbuhan ekonomi sembari mengurangi emisi karbon.Kedua adalah
transfer teknologi dan inovasi. Apabila dikembangkan dengan
maksimal, maka Indonesia berpotensi menjadi pemimpin dalam ranah
pengembangan dan penerapan CCS sehingga akan menarik investasi,
tenaga ahli, dan transfer teknologi."Kita dapat bermitra dengan
pemimpin CCS global dan belajar dari pengalaman mereka untuk
membangun solusi dalam negeri," ucapnya.Ketiga Indonesia dapat
mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan. Menurut Ary, CCS dapat
mendukung upaya negara dalam mengurangi deforestasi serta menjaga
keanekaragaman hayati ini dengan memastikan pengurangan emisi
dapat dicapai di segala sektor.*
Baca
juga: Baca juga:
Pewarta: Farhan Arda Nugraha
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2024