Milad Muhammadiyah ke 112, 7.844 Paket Makanan Bergizi Dibagi Untuk Anak Negeri se-Kabupaten Bojonegoro

Reporter : Lina Nur Hidayah SuaraBojonegoro.com – Dalam rangka Milad Muhammadiyah yang The post Milad Muhammadiyah ke 112, 7.844 Paket Makanan Bergizi Dibagi Untuk Anak Negeri se-Kabupaten Bojonegoro appeared first on SuaraBojonegoro.com.

Milad Muhammadiyah ke 112, 7.844 Paket Makanan Bergizi Dibagi Untuk Anak Negeri se-Kabupaten Bojonegoro

Reporter : Lina Nur Hidayah

SuaraBojonegoro.com – Dalam rangka Milad Muhammadiyah yang ke 112 tahun 2024, bertempat di Aula At-Taqwa Jalan Teuku Umar no 48B Kadipaten Bojonegoro , pada hari ini diselenggarakan kegiatan berbagi 7.844 paket makanan bergizi di siang hari untuk anak negeri se-Kabupaten Bojonegoro. Sabtu (16/11/24).

Acara Milad Muhammadiyah tersebut mengusung tema ” Menghadirkan kemakmuran untuk semua, ” serta dilaksanakan serentak di wilayah Jawa Timur dengan membagikan 112.000 paket makanan bergizi serentak di Jatim, yang berlokasi di SMA Muhammadiyah 1 Taman Sidoharjo serta disiarkan melalui live stream on SMAM1TA TV dengan menghadirkan Prof Dr. Abdul Mu’ti, M. Ed menteri Pendidikan dasar dan menengah RI serta Ketua PWM Jawa Timur.

Wakil ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Bojonegoro bidang kebijakan publik, Sholikin Jamik menjelaskan bahwa di Milad Muhammadiyah ke 112 tahun ini memiliki makna mendalam akan pentingnya semangat berbagi untuk sesama.Diterangkan oleh Sholikin , Kegiatan tersebut juga sekaligus sebagai bentuk dukungan muhammadiyah untuk program besarnya pemerintah yakni program makan siang gratis dan bergizi.

“Muhammadiyah sudah memutuskan sebagai organisasi Islam dan selalu dukung program besarnya Presiden dalam pemberian makan siang bergizi, dan kegiatan berbagi ini menggunakan dana yang diperoleh dari hasil jerih payah gotong royong warga Muhammadiyah, ” Terang Sholikin Jamik.

Ditambahkan olehnya bahwa Muhammadiyah akan selalu siap dalam mensukseskan dan menjadi Patnership pemerintah dalam memberikan makanan bergizi untuk seluruh anak didik yang dimulai dari Milad Muhammadiyah ke 112 hari ini.

” Muhammadiyah selalu siap menjadi Patnership pemerintah dalam memberikan makanan siang bergizi untuk seluruh anak didik, “Tambahnya

Kegiatan yang digelar di Aula At-Taqwa Bojonegoro tersebut , juga diikuti sebanyak 663 tamu undangan, yang berasal dari Anggota Pimpinan daerah Muhammadiyah Kabupaten Bojonegoro, Ketua Majelis PD Muhammadiyah, Pimpinan Aisyiyah, PD Pemuda Muhammadiyah, Hingga Siswa siswi serta pengajar di Seluruh sekolah Muhammadiyah di Bojonegoro. Diantaranya Muhammadiyah Boarding School Al-Amin, SD Muhammadiyah 2 Bojonegoro, dan juga SMA Muhammadiyah 1 Bojonegoro. (Lin/red)