KKP beri beasiswa pendidikan untuk 10 anak nelayan di Tangerang

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI akan memberikan kuota beasiswa pendidikan sektor kelautan dan perikanan ...

KKP beri beasiswa pendidikan untuk 10 anak nelayan di Tangerang

Kabupaten Tangerang (ANTARA) - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI akan memberikan kuota beasiswa pendidikan sektor kelautan dan perikanan kepada 10 anak nelayan di wilayah Tanjung Pasir, Kronjo dan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Banten.

"Khusus untuk di tiga wilayah ini (Kronjo, Tanjung Pasir, Pakuhaji, Red). KKP akan memberikan kuota 10 orang untuk melaksanakan bentuk proaktif, dan yang penting mereka memiliki persyaratan yang dapat memenuhi bisa masuk," kata Direktur Jenderal Perikanan Tangkap Lotharia Latif di Tangerang, Minggu.

Ia mengatakan, saat ini KKP memiliki lembaga pendidikan yang bernaung di bawahnya, seperti politeknik kelautan dan perikanan, di mana dari peserta didiknya hampir setengahnya adalah anak nelayan dan pembudidayaan.

Selain itu, lanjutnya, beban biaya untuk sekolah di lembaga pendidikan naungan KKP tersebut, dari mulai masuk hingga lulus diberikan secara gratis karena semua biaya pendidikan peserta didik ditanggung oleh negara.

"Untuk pendidikannya formal, seperti tingkat pendidikan sekolah menengah kejuruan (SMK). Jadi ini diberikan untuk meningkatkan kapasitas, nanti kita berikan pendidikan, pelatihan untuk putra/putri para nelayan," katanya.

Ia mengungkapkan, pendidikan yang nantinya diberikan kepada anak nelayan ini melalui kurikulum yang memperkuat kualitas pengetahuan pengelolaan sumber daya alam dan semangat entrepreneurship atau kewirausahaan untuk membangkitkan sektor ekonomi mereka.

"Sehingga nantinya wilayah ini memiliki sumber daya yang bagus di bidang penangkapan ikan dan lainnya yang menyangkut pengelolaan lingkungan. Ke depan diharapkan agar tidak ada kejadian lagi seperti saat ini (pagar laut)," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Kelautan & Perikanan, I Nyoman Radiarta menambahkan bahwa program pemberian pendidikan kepada anak nelayan ini merupakan bentuk dari kehadiran negara dalam memperhatikan kesejahteraan mereka.

Dimana, program peningkatan kualitas dan pemberdayaan kapasitas SDM ini sudah sejak lama dilaksanakan oleh KKP itu sendiri

"Dan yang tentunya ini akan dibiayai oleh negara 100 persen. Dan ini sudah sejak lama, alumni kami di satuan pendidikan KKP sudah berjumlah 12.000 orang. Makanya kita terus melakukan pembenahan dan perekrutan kepada anak nelayan," kata dia.

Baca juga:

Baca juga:

Baca juga:

Pewarta: Azmi Syamsul Ma'arif
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2025