Pj Gubernur canangkan penanaman 500 ribu pohon buah khas Aceh
Pj Gubernur Aceh Safrizal ZA mencanangkan penanaman sebanyak 500 ribu pohon buah khas Aceh dalam rentang waktu hingga ...
Saya mencanangkan penanaman 500 ribu pohon tanaman buah khas Aceh hingga tiga bulan ke depanBanda Aceh (ANTARA) - Pj Gubernur Aceh Safrizal ZA mencanangkan penanaman sebanyak 500 ribu pohon buah khas Aceh dalam rentang waktu hingga tiga bulan mendatang di seluruh Aceh."Saya mencanangkan penanaman 500 ribu pohon tanaman buah khas Aceh hingga tiga bulan ke depan," kata Safrizal ZA, di Banda Aceh, Sabtu.Pernyataan itu disampaikan Safrizal ZA dalam sambutannya pada peringatan HUT ke-60 Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala (USK), di Banda Aceh.Dia mengatakan saat menjabat sebagai Pj Gubernur Kalimantan Selatan, ia bersama jajaran menanam sebanyak lima ribu pohon dalam waktu sembilan bulan.Kemudian, saat menjadi Pj Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, mereka menanam lebih dari seribu pohon. Oleh karena itu, untuk Aceh, dirinya kembali merencanakan 500 ribu pohon khas Aceh, dan berharap adanya kolaborasi dari kampus USK."Bagaimana, bisa? Siap berkolaborasi dengan Pemerintah Aceh,” tanya Safrizal.Baca juga: Penanaman 500 ribu pohon buah se-Aceh tersebut sudah dimulai hari ini pada Lustrum XII Fakultas Pertanian USK. Ditandai dengan penanaman perdana 500 pohon buah di area kampus jantung hati rakyat Aceh itu.Direncanakan, puncak penanaman 500 ribu pohon buah ini bakal dilakukan serentak seluruh Aceh pada 24 Desember 2024 dengan melibatkan semua unsur di Pemerintah Aceh, kabupaten/kota, BUMD/BUMN, sektor swasta dan pemangku kepentingan terkait penghijauan.Adapun beberapa jenis tanaman buah yang ditanam serentak tersebut di antaranya pohon kelapa, rambutan, mangga, kelengkeng serta beberapa jenis tanaman buah lainnya.Dalam kesempatan ini, Dekan Fakultas Pertanian USK Banda Aceh Prof Sugianto mengapresiasi kesediaan Pj Gubernur Aceh menghadiri dan memeriahkan peringatan HUT ke-60 FP USK tahun ini.“Apresiasi dan terima kasih kami sampaikan kepada Pj Gubernur dan istri, di tengah padat dan banyaknya kegiatan, tapi masih menyempatkan hadir dan memeriahkan HUT Fakultas Pertanian hari ini,” kata Prof Sugianto.Baca juga:
Baca juga:
Pewarta: Rahmat Fajri
Editor: Indra Gultom
Copyright © ANTARA 2024