Ade Andriani Tolak Permintaan Maaf Istri Nanang Gimbal, Sandy Permana Tewas Ditikam di Bekasi
Yulianti datang ke rumah duka, tapi istri Sandy tetap menghindar. Kasus pembunuhan terjadi karena konflik antar tetangga yang terjadi sejak 2017 lalu.
TRIBUNNEWS.COM - Tewasnya aktor akibat penikaman oleh Nanang Irawan alias pada Minggu, 12 Januari 2025, meninggalkan duka mendalam bagi keluarga yang ditinggalkan.
Istri Sandy, Ade Andriani, menolak untuk memaafkan Nanang dan menghindar saat istri Nanang, Yulianti, datang ke rumah duka pada Jumat, 17 Januari 2025.
Yulianti, yang datang ke rumah duka didampingi kuasa hukum, mengaku tidak mengetahui bahwa suaminya menikam Sandy.
"Enggak tahu sama sekali kejadian itu, aku lagi di dapur," ungkap Yulianti.
Setelah kejadian tersebut, Yulianti dan anaknya dibawa polisi untuk menghindari teror dari masyarakat.
Di hadapan keluarga Sandy, Yulianti meminta maaf atas perbuatan suaminya.
"Saya mau minta maaf ke keluarga korban," tuturnya.
Meskipun ibu Sandy, Noki, menerima permintaan maaf tersebut, Ade Andriani tetap tidak mau menemui Yulianti.
Kuasa hukum Nanang, Stifan Heriyanto, menyayangkan tindakan Ade yang menghindar dari pertemuan.
"Kami sangat menyayangkan karena sebelumnya kita sudah informasikan bahwa kita akan hadir," katanya.
Ia berharap permohonan maaf Yulianti dapat diterima oleh Ade.
Baca juga:
Ade Andriani membantah pernyataan Nanang yang mengeklaim bahwa Sandy meludah ke arahnya dan memandang sinis.
"Tidak sesuai pernyataannya, suami saya enggak mungkin dia sinis dan meludahi depan pelaku," tegas Ade.
Ia juga menambahkan bahwa Sandy bukan sosok temperamental seperti yang diungkapkan Nanang.