Derbi Jateng, PSIS Semarang siap hadapi Persis Solo

PSIS Semarang siap menghadapi Persis Solo dalam derbi sesama tim Jawa Tengah pada laga lanjutan Liga 1 Indonesia ...

Derbi Jateng, PSIS Semarang siap hadapi Persis Solo

Semarang (ANTARA) - PSIS Semarang siap menghadapi Persis Solo dalam derbi sesama tim Jawa Tengah pada laga lanjutan Liga 1 Indonesia 2024-2025 di Stadion Jatidiri Semarang, Senin (20/1)."Persiapan bagus. Semua pemain siap untuk besok," kata pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius di Semarang, Minggu.Dia menegaskan, hasil positif PSIS atas Persis Solo pada putaran pertama Liga 1 2024-2025 bukan menjadi acuan."Hasil pada pertandingan sebelumnya tidak dihitung, oleh karena itu pemain harus lebih siap," ujar Gilbert.Agius sendiri menargetkan hasil positif saat menjamu Persis Solo untuk lepas dari papan bawah di klasemen sementara.Dia menambahkan seluruh pemain PSIS siap menjadi pilihan dalam tim yang akan diturunkan saat melawan Persis besok.Termasuk, tutur dia, rekrutan baru dari Persis Solo, Faqih Maulana, untuk dimainkan dalam laga derbi tersebut.PSIS Semarang menjamu Persis Solo dalam pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia 2024-2025 di Stadion Jatidiri Semarang pada 20 Januari 2025.PSIS Semarang sendiri saat ini menempati peringkat 14 pada klasemen sementara Liga 1 2024-2025 dengan 18 poin.Adapun Persis Solo berada di dasar klasemen sementara dengan raihan 10 poin.

Pewarta: Immanuel Citra Senjaya
Editor: Michael Teguh Adiputra Siahaan
Copyright © ANTARA 2025