Ibin-Elim Janji Naikkan Nilai Program RT Keren Rp100 Juta
Ibin-Elim Janji Naikkan Nilai Program RT Keren Rp100 Juta. ????Pasangan Calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Blitar nomor 2, Syauqul Muhibbin-Elim Tyu Samba menegaskan komitmennya melanjutkan RT Keren serta Rastrada. -- Ikuti kami di ????https://bit.ly/392voLE #beritaviral #jawatimur #viral berita #beritaterkini #terpopuler #news #beritajatim #infojatim #newsupdate #FYI #fyp
Blitar (beritajatim.com) – Pasangan Calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Blitar nomor 2, Syauqul Muhibbin-Elim Tyu Samba menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program RT Keren serta Rastrada. Komitmen itu diungkapkan Ibin-Elim usai pelaksanaan debat ke tiga Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Blitar.
Syauqul Muhibbin dengan tegas memastikan bahwa ketika dirinya nanti terpilih maka program RT Keren akan dilanjutkan. Maka dari itu, Mantan PP GP Ansor tersebut meminta agar masyarakat tidak khawatir soal keberlanjutan program RT Keren.
“Jadi visi misi kami terukur serius dan itu yang paling penting. Saya kira masyarakat Blitar cukup tahu dengan program dan visi misi paslon jadi bahasanya tidak memilih kucing dalam karung jadi visi misi kamis udah sangat jelas, termasuk program-program wali kota terdahulu kami lanjutkan,” ucap Syauqul Muhibbin, Cawali Blitar, Jumat (15/11/2024).
Bahkan pria yang akrab disapa Mas Ibin tersebut berjanji akan menaikkan nominal program RT Keren dari yang awalnya Rp50 juta menjadi Rp100 juta. Peningkatan nilai program RT Keren ini dianggap realistis dan sudah dihitung matang-matang dengan APBD Kota Blitar.
“Kita juga insentif kepada RT, RW, pekerja sosial seperti guru ngaji, modin, kader posyandu akan kita lanjutkan dan akan kita tambah. Kemudian program walikota sekarang ini RT Keren yang anggarannya per RT Rp50 juta insya Allah akan kita tambah sampai Rp100 juta,” imbuhnya.
Sejak awal pasangan Ibin-Elim memang berkomitmen untuk meneruskan sejumlah program dari Wali Kota Blitar terdahulu yang dinilai bermanfaat untuk masyarakat. Selain RT Keren, program lain yang akan dilanjutkan adalah Rastrada (bantuan beras sejahtera daerah).
Program Rastrada ini dinilai cukup memberikan manfaat dan bisa menjamin kebutuhan pangan warga Kota Blitar. Sehingga Ibin-Elim bertekad untuk meneruskan program milik Wali Kota Blitar terdahulu tersebut.
“Kami setiap kampanye diikuti ribuan massa ini menunjukkan antusiasme warga kota Blitar untuk memilih Paslon (pasangan calon) SAE (Syauqul Muhibbin-Elim Tyu Samba), jadi kami optimis memenangkan Pilkada ini,” tutupnya. [owi/beq]