Moriyasu Sebut Jepang Kian Termotivasi Usai Dengar Timnas Indonesia Tak Sabar untuk Laga Besok
Moriyasu pun mengatakan jika timnya semakin terpicu setelah mengetahui jika Jay Idzes Cs, sudah tidak sabar untuk laga besok.
Moriyasu Sebut Jepang Makin Termotivasi Usai Dengar Pemain Tak Sabar Untuk Laga Besok
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - dipastikan 100 persen siap tampil menghadapi di laga kelima fase grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Hal tersebut ditegaskan langsung oleh Pelatih Timnas Jepang, Hajime Moriyasu, dalam sesi jumpa pers sebelum laga, Kamis (14/11/2024).
Baca juga:
Duel Samurai Biru - julukan , melawan akan bergulir di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2024), pukul 19.00 WIB.
"Besok pertandingan melawan Indonesia, kami akan bermain di kandang lawan, 100 persen away, sehingga pertandingan besok akan sangat sulit," ujar Moriyasu.
Moriyasu pun mengatakan jika timnya semakin terpicu setelah mengetahui jika Jay Idzes Cs, sudah tidak sabar untuk laga besok.
Oleh sebab itu, pelatih berusia 56 tahun tersebut, menegaskan jika anak didiknya sudah siap menunjukkan kemampuan terbaik.
Baca juga:
"Ada banyak kabar (yang menyebut) bahwa pemain Indonesia tidak sabar untuk pertandingan besok, sehingga kami akan berjuang dengan semangat bersama suporter away.
"Timnas jepang sudah siap hadapi timnas indonesia dan akan menunjukkan keunggulan timnas Jepang," jelasnya.
Pada kesempatan yang sama, kapten , Wataru Endo, pun mengungkapkan jika dirinya merasa nyaman dengan perlakuan Indonesia sebagai tuan rumah.
Kendati demikian, pemain Liverpool ini menyebut dalam laga besok dia dan rekan setimnya akan kerja keras demi mencuri poin di kandang Skuad Garuda.
"Besok kami akan main di kandang lawan, Indonesia sangat antusias terhadap sepak bola, dan sekarang di Indonesia banyak pemain dan suporter yang sangat menyambut kami," kata Endo.
"Saya merasa suasana sangat hangat (welcoming). Besok kami akan menghadapi Indonesia sebagai musuh, jadi saya akan tetap menunjukkan respect dan memaksimalkan penampilan terbaik," katanya.