Sebanyak 32 SD dari berbagai kota ikuti Sompo Student Tournament 2024
Sebanyak 32 Sekolah Dasar (SD) dari berbagai kota yakni Jakarta, Bogor, Depok Tangerang, Bekasi (Jabodetabek), ...
Jakarta (ANTARA) - Sebanyak 32 Sekolah Dasar (SD) dari berbagai kota yakni Jakarta, Bogor, Depok Tangerang, Bekasi (Jabodetabek), Karawang, dan Bandung mengikuti turnamen sepak bola anak-anak Sompo Student Tournament 2024, di Lapangan latihan ASIOP, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Pada turnamen yang berlangsung mulai Sabtu (16/11) sampai Minggu (17/11) itu, Sekolah MI Al Falah Tlajung Bogor keluar sebagai juara di kategori Cup. Sedangkan SDN 113 Banjarsari Bandung berhasil menjadi juara di kategori plate.
Acara pembukaan dimeriahkan dengan penampilan Tari Saman dan aksi freestyle sebelum dimulainya pertandingan. Selain itu, alumni ASIOP sekaligus pemain timnas Indonesia U-19, Ji Da Bin, hadir sebagai bintang tamu dan memberikan dukungan kepada para peserta.
Pada turnamen ini, para peserta dibagi ke dalam delapan grup, yang masing-masing berisi empat tim. Setiap grup akan saling bertanding untuk memperebutkan posisi terbaik menuju babak selanjutnya.
Ketua Panitia Sompo Student Tournament IV, Wahyu Budiarto, menyampaikan harapannya agar turnamen ini dapat menjadi ajang pembelajaran dan pengembangan bakat bagi generasi muda di Indonesia saat memberi sambutan.
"Dengan semakin banyaknya sekolah yang berpartisipasi, kami merasa optimistis bahwa turnamen ini bisa menjadi salah satu wadah untuk menemukan bibit-bibit unggul sepak bola di Indonesia. Harapan kami, turnamen ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga menjadi pengalaman berharga bagi anak-anak untuk belajar nilai-nilai sportivitas, kerja sama tim, dan semangat juang. Semoga acara ini bisa terus berkembang dan memberi kontribusi positif bagi perkembangan sepak bola usia dini di Indonesia," kata Wahyu seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima pewarta.
Presiden ASIOP Football Academy, Ade Prima Syarif, juga memberikan sambutan dengan mengapresiasi antusiasme peserta dan menyatakan bahwa turnamen ini merupakan bagian dari komitmen ASIOP untuk memajukan dunia sepak bola usia dini di tanah air.
"Kami di ASIOP sangat bangga bisa menjadi bagian dari turnamen ini untuk yang keempat kalinya. Melalui event seperti Sompo Student Tournament, kami ingin memberi ruang bagi anak-anak untuk mengasah kemampuan mereka, baik di lapangan maupun dalam hal karakter. ASIOP akan terus mendukung upaya-upaya untuk meningkatkan kualitas sepak bola Indonesia, terutama pada usia muda, karena kami percaya, masa depan sepak bola Indonesia dimulai dari sini," ucap ucap Ade.
Sompo Student Tournament IV merupakan kejuaraan sepak bola antar Sekolah Dasar yang rutin digelar setiap tahun di ASIOP Training Ground Sentul. Ajang yang juga didukung Transtama serta Mills ini bertujuan untuk mencari dan mengembangkan talenta-talenta muda Indonesia serta memberi kesempatan bagi siswa SD untuk berkompetisi dalam atmosfer yang sehat dan sportif.
Daftar Peraih Penghargaan Sompo Student Tournament IV:
Kategori Cup
Juara: MI Al Falah Tlajung Bogor
Peringkat kedua: SD Salman Al Farizi
Peringkat ketiga: SD GN Sahari Utara 01 Pagi
Peringkat keempat: SDIT Aliyah Bogor
Kategori Plate
Juara: SDN 113 Banjarsari Bandung
Peringkat kedua: Al Ishah Cibinong
Peringkat ketiga: Al Irsyad Karawang
Peringkat keempat: SDN Jatinegara 03 Pagi
Penghargaan Individual:
1. Kiper Terbaik: Fadlan (MI Al Falah Tlajung Bogor)
2. Pencetak gol terbanyak: Alfath (SDN Polisi 1 Bogor/Total tujuh gol)
3. Pemain terbaik: Ridho (MI Al Falah Tlajung Bogor)
Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2024