Ini Daftar 10 KA dengan Volume Tertinggi Selama 2024

Ilustrasi. KA Jayabaya Ekonomi New Generation. (Foto: Dok. Humas PT KAI)JAKARTA -- KAI berhasil mengangkut 51.839.503 penumpang untuk layanan kereta api jarak jauh dan lokal. Angka ini menunjukkan peningkatan...

Ini Daftar 10 KA dengan Volume Tertinggi Selama 2024
Ilustrasi. KA Jayabaya Ekonomi New Generation. (Foto: Dok. Humas PT KAI)
Ilustrasi. KA Jayabaya Ekonomi New Generation. (Foto: Dok. Humas PT KAI)

JAKARTA -- KAI berhasil mengangkut 51.839.503 penumpang untuk layanan kereta api jarak jauh dan lokal. Angka ini menunjukkan peningkatan sebesar 6,9 persen dibanding tahun 2023, di mana jumlah penumpang mencapai 48.507.938.

Berikut 10 Kereta Api dengan Volume Penumpang Tertinggi pada 2024:

1. KA 167 Joglosemarkerto (Solobalapan-Tegal-Purwokerto-Solobalapan): 413.320 penumpang

2. KA 161 Joglosemarkerto (Solo Balapan-Semarang Tawang): 384.336 penumpang

3. KA 233 Matarmaja (Malang-Pasars Snen): 373.978 penumpang

4. KA 220 Kertajaya (Pasar Senen-Surabaya Pasarturi): 363.571 penumpang

5. KA 217 Jayakarta (Surabaya Gubeng-Pasar Senen): 360.887 penumpang

6. KA 219 Kertajaya (Surabaya Pasarturi-Pasar Senen): 356.324 penumpang

7. KA 212 Logawa (Purwokerto-Jember): 334.012 penumpang

8. KA 234 Matarmaja (Pasar Senen-Malang): 331.669 penumpang

9. KA 107 Jayabaya (Malang-Pasar Senen): 322.749 penumpang

10. KA 218 Jayakarta (Pasar Senen-Surabaya Gubeng): 320.228 penumpang

Vice President Public Relations KAI Anne Purba menjelaskan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari semakin meningkatnya kesadaran masyarakat akan manfaat kereta api sebagai moda transportasi yang ramah lingkungan dan efisien.

“Semakin banyak orang memilih kereta api karena kontribusinya terhadap keberlanjutan lingkungan, kenyamanan, dan kemudahan yang ditawarkannya,” kata Anne.