10 Clean Sheet Terbanyak di Liga 1: Kiper Persib Tembus Top 3, Kuipers Sandingkan dengan Legenda MU
10 kiper dengan catatan clean sheet terbanyak di Liga 1 2024/2025 hingga pekan ke-21, di mana kiper Persib Kevin Ray Mendoza masuk dalam top 3 .
TRIBUNNEWS.COM - Inilah 10 kiper dengan clean sheet terbanyak di hingga pekan ke-21, di mana kiper , masuk dalam daftar.
Memasuki pekan ke-21 Liga 1, Kevin Ray Mendoza tampil kokoh sebagai benteng terakhir .
Kiper itu telah melakoni 15 pertandingan.
Kevin Mendoza telah menciptakan tujuh clean sheet sejauh ini, yang membuat namanya berada dalam daftar kiper yang jarang kebobolan.
Raihan tujuh clean sheet itu mengantarkannya berada di posisi tiga besar.
Catatan apik Kevin tersebut, diunggah oleh Persib Bandung di sosial media pribadinya.
"Kevin Ray Mendoza sejauh ini sudah mampu mencatatkan 7 clean sheet bersama Persib di Liga 1 24/25."
"Catatan ini melewati pencapaiannya di musim lalu saat Persib keluar sebagai juara," tulis keterangan Persib, Selasa (4/2/2025).
Musim lalu, Kevin Mendoza hanya mampu mencatatkan enam clean sheet dalam 14 pertandingan dan mengantarkan Persib menjadi juara, dikutip dari Transfermarkt.
Baca juga:
Melihat pencapaian rekan setimnya itu, bek Persib turut memuji kualitas Mendoza.
Menurutnya, bagaikan kiper legendaris Manchester United, Van Der Sar.
"Van Der Sar From Filipina," tulis Kuipers dalam unggahan Persib.
Selain , ada tiga kiper Liga 1 lainnya yang mencatatkan 7 clean sheet.
Ketiga kiper yang dimaksud itu adalah Adi Satryo (PSIS Semarang), Leo Navacchio (Persik Kediri) dan Igor Radrigues (Persita Tangerang).