Hasil Play-off Degradasi Liga 2 Hari Ini, Persipura Gagal Menang, Persekat Tegal Kantongi 3 Poin

Hasil Liga 2 hari ini dari babak play-off degradasi Grup J dan K, Persekat tegal panaskan persaingan tim papan atas klasemen, Rabu (5/2/2025).

Hasil Play-off Degradasi Liga 2 Hari Ini, Persipura Gagal Menang, Persekat Tegal Kantongi 3 Poin

TRIBUNNEWS.COM - Hasil hari ini dari babak play-off degradasi Grup J dan K, Persekat tegal panaskan persaingan tim papan atas klasemen, Rabu (5/2/2025).

Tiga laga berlangsung dari babak play-off degradasi hari ini, yakni vs Persipa Pati, Rans Nusantara vs Persipal BU, dan vs Persibo Bojonegoro.

Persipura hampir kalah dari Persipa Pati dalam 2x45 menit waktu pertandingan.

Persipa mampu membuka keunggulan lebih dulu pada menit 14 lewat gol Kenta Hara.

Laga berlangsung cukup alot, baru mampu menyamakan kedudukan jelang waktu normal berakhir.

Boaz Solossa keluar menjadi pahlawan tim berjuluk Mutiara Hitam itu setelah mencetak gol penyeimbang pada menit 90.

Hasil tersebut tidak membuat perubahan di klasemen Grup K babak play-off Liga 2, Persipura turun satu tingkat ke urutan keempat.

Baca juga:

Sementara Persipa Pati tertahan di urutan kedua.

Turunnya ke posisi 4 dikarenakan hasil positif yang diraih Persipal BU.

Persipal BU berhasil mengalahkan Rans Nusantara dengan skor meyakinkan 2-0 berkat gol yang dicetak Achmad Arthur Sena (78') dan Risqi Putra Utom (84').

Saat ini, Persipal BU, , dan Rans Nusantara masih menempati zona merah degradasi dari Grup K.

Pada waktu bersamaan, sukses mengamankan 3 poin kandang ketika menjamu Persibo Bojonegoro di Stadion Tri Sanja, Tegal.

Gol Felipe Ferreira (67') dan Adilson Silva di injury time membuat tim berjuluk Laskar banteng Loreng itu ke puncak klasemen Grup J.

Persekat mengoleksi 9 poin dari 4 pertandingan, sementara Persibo Bojonegoro turun ke peringkat 3.