Tekuk Pavlyuchenkova, Sabalenka menuju semifinal Australia Open

Aryna Sabalenka menekuk unggulan ke-27 asal Rusia Anastasia Pavlyuchenkova dengan skor 6-2, 2-6, 6-3 pada perempat ...

Tekuk Pavlyuchenkova, Sabalenka menuju semifinal Australia Open

Jakarta (ANTARA) - Aryna Sabalenka menekuk unggulan ke-27 asal Rusia Anastasia Pavlyuchenkova dengan skor 6-2, 2-6, 6-3 pada perempat final yang dimainkan di Rod Laver Arena, untuk mengamankan tiket menuju semifinal Australia Open, Selasa.

Pada semifinal, petenis Belarus Sabalenka akan bertemu wakil Spanyol Paulo Badosa, setelah unggulan ke-11 itu menang dua set langsung atas Coco Gauff dengan skor 7-5, 6-4.

“Sejujurnya saya hanya berdoa, berusaha untuk mengembalikan bola-bola itu dalam kondisi-kondisi sulit,” kata Sabalenka, seperti dikutip dari laman resmi Australia Open.

“Kami berdua memainkan pertandingan yang sulit. Saya sangat gembira, karena secara ajaib saya mampu memenangi pertandingan ini,” lanjutnya.

Ini merupakan kemenangan beruntun ke-19 bagi Sabalenka di Australia Open, tetapi ia harus berjuang keras untuk mengatasi angin kencang sepanjang pertandingan.

Baca juga:

Laga perempat final berlangsung sengit dengan hanya beberapa kali terjadi pertarungan di baseline, dan Sabalenka mematahkan serve lawannya untuk memimpin 3-1.

Petenis Rusia Pavlyuchenkova tidak mampu mematahkan serve lawannya pada set pertama, dan Sabalenka mengunci set itu setelah bermain selama 31 menit dengan pukulan forehand menyilang yang keras.

Pavlyuchenkova kemudian bangkit pada set kedua, ketika ia melepaskan forehand di dekat garis baseline untuk mematahkan serve Sabalenka. Petenis Rusia itu pun unggul 3-1.

Ia kemudian mampu memainkan beberapa kali reli, dan kembali mematahkan serve Sabalenka untuk memimpin 4-1.

Pada dua game berikutnya, kedua petenis saling mematahkan serve lawan masing-masing sebelum Pavlyuchenkova memimpin 5-2, dan memaksimalkan kesempatan servenya untuk memenangi set kedua.

Baca juga:

Pada set ketiga, Sabalenka dan Pavlyuchenkova kesulitan melepaskan pukulan-pukulan terbaiknya karena faktor angin. Sebanyak empat game pertama menjadi milik petenis yang tidak melakukan serve.

Memasuki game kedelapan, Sabalenka membuat gerakan penentuan, ia mematahkan serve lawannya untuk unggul 5-3 dan memenangi set sekaligus pertandingan itu dalam waktu 1 jam 53 menit.

Calon lawan Sabalenka di semifinal adalah Badosa, yang sempat hendak pensiun dari tenis pada tahun lalu karena masalah cedera punggung.

Badosa menghancurkan impian Gauff untuk meraih gelar Australia Open pertamanya, pada laga yang dimainkan lebih awal.

Ia menjadi petenis putri Spanyol pertama yang mencapai semifinal turnamen utama setelah Garbine Muguruza, juga di Australia Open, pada 2020.

Baca juga:

Baca juga:

Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2025