KAI Tanjungkarang: Tiket libur panjang Isra Miraj-Imlek habis terjual
PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre IV Tanjungkarang, Lampung, menyebutkan tiket perjalanan untuk libur ...
Kami berkomitmen memastikan perjalanan kereta api khususnya di momen long weekend ini dapat berjalan dengan selamat
Bandarlampung, Lampung (ANTARA) - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre IV Tanjungkarang, Lampung, menyebutkan tiket perjalanan untuk libur panjang Isra Miraj dan Tahun Baru Imlek telah habis terjual.
"Kami mencatat bahwa tiket yang telah disediakan oleh KAI Divre IV Tanjungkarang untuk periode libur panjang Isra Miraj, cuti bersama, dan libur Imlek sudah habis terjual," kata Manajer Humas KAI Divre IV Tanjungkarang Azhar Zaki Assjari di Bandarlampung, Lampung, Jumat.
Dia mengatakan KAI Divre IV Tanjungkarang pada periode libur panjang 24-29 Januari ini menyiapkan sebanyak 13.656 tiket KA atau tempat duduk.
"Rinciannya sebanyak 6.360 tempat duduk KA Rajabasa relasi Tanjungkarang-Kertapati, dan 7.296 tempat duduk KA Kualastabas relasi Tanjungkarang-Baturaja," kata dia.
Azhar mengatakan tiket KA Rajabasa sudah dapat dipesan mulai H-45 keberangkatan, sementara untuk KA Kualastabas mulai H-7 keberangkatan.
"Divre IV Tanjungkarang pada periode ini menyiapkan enam perjalanan KA sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat dan antisipasi peningkatan volume pelanggan yang ingin menikmati momen libur panjang akhir pekan depan," kata dia.
Divre Tanjungkarang mengimbau kepada pelanggan KA agar mengalokasikan waktu yang cukup saat menuju ke stasiun keberangkatan.
Hal ini sebagai upaya agar pelanggan tidak tertinggal kereta, mengingat kepadatan jalan raya yang cenderung semakin meningkat di momen libur panjang seperti saat ini.
"Kami berkomitmen memastikan perjalanan kereta api khususnya di momen long weekend ini dapat berjalan dengan selamat, aman, lancar, tertib, dan terkendali," katanya.
Baca juga:
Baca juga:
Baca juga:
Pewarta: Dian Hadiyatna
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2025