Lakoni Adegan Mesra Bareng Al Ghazali, Zsa Zsa Utari Merasa Tak Enak dengan Alyssa Daguise

Lakoni adegan mesra bareng Al Ghazali, Zsa Zsa Utari sempat merasa tak enak hati dengan Alyssa Daguise.

Lakoni Adegan Mesra Bareng Al Ghazali, Zsa Zsa Utari Merasa Tak Enak dengan Alyssa Daguise

TRIBUNNEWS.COM - merasa tak enak hati dengan , saat melakoni adegan mesra bareng . 

Zsa Zsa Utari mendapatkan banyak hujatan, imbas beradegan mesra dengan di series terbarunya bertajuk Scandal 3. 

Banyak publik yang menuding, Zsa Zsa sebagai perusak hubungan antara Al dengan Alyssa. 

Mengingat, sejoli tersebut sebentar lagi akan melangsungkan pernikahan pada Juni 2025, mendatang. 

Saat menjadi bintang tamu dalam podcast YouTube MAIA ALELDUL TV, model berusia 21 tahun ini blak-blakan mengaku segan dengan Alyssa, buntut melakukan adegan tersebut bersama kekasihnya. 

Baca juga:

"Kamu sampai enggak enak sama Alyssa ya?," tanya Maia Estianty, dikutip Tribunnews, Senin (20/1/2025). 

Tanpa basa-basi, pemeran Maria dalam film Imperfect ini pun membenarkan hal tersebut. 

"Iyalah bunda," timpal Zsa Zsa. 

Rupanya, perasaan segan tambah dirasakannya usai digiring oleh komentar netizen. 

Banyak warganet yang menyebut Zsa Zsa tengah mengganggu proses pernikahan Al dan Alyssa. 

"Tapi aku enggak enak karena memang digiring-giring sama netizen bun." 

"Aku dibilangnya kayak 'Heh Al tuh udah tunangan ya, lo jangan ganggu-ganggu proses nikahannya Al sama Alisa'," terangnya. 

Heran dengan tudingan netizen, Zsa Zsa pun tak merasa berbuat demikian. 

Ia hanya mengaku profesional dalam menerima pekerjaan.