Waketum PBNU Amin Said raih gelar doktor di UIN KHAS Jember

Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (Waketum PBNU) Amin Said Husni meraih gelar doktor dengan predikat ...

Waketum PBNU Amin Said raih gelar doktor di UIN KHAS Jember
Saya merasa bangga pada KH Amin Said Husni yang saat ini sebagai Wáketum PBNU dan waktunya tentu habis untuk mengurus NU

Jember, Jawa Timur (ANTARA) - Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (Waketum PBNU) Amin Said Husni meraih gelar doktor dengan predikat cumlaude di Universitas Islam Negeri (UIN) Kiai Haji Achmad Siddig di Kabupaten Jember, Jawa Timur, Kamis.

Gelar doktor tersebut diperoleh nya setelah berhasil mempertahankan disertasi dengan judul "Ekspresi Moderasi Kiai Kampung Pandalungan dalam Menyikapi Dinamika Kebangsaan: Studi Pengalaman Kiai Kampung pada Pemilihan Presiden 2019 di Situbondo, Bondowoso, dan Jember"di depan delapan dewan penguji.

Baca juga:

"Dalam disertasi itu membahas tentang bagaimana kiai kampung di Pandalungan memandang dan merespons dinamika kebangsaan, khususnya dalam konteks Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019," kata Waketum PBNU Amin Said Husni di Jember.

Amin Said yang juga mantan Bupati Bondowoso itu mengatakan bahwa studi tersebut memberikan gambaran tentang pengalaman dan persepsi kiai kampung dalam menghadapi perubahan sosial-politik di Indonesia.

Sementara salah satu dewan penguji Prof Babun Suharto mengaku bangga dengan capaian akademik mantan Sekjen PP GP Ansor itu yang telah meraih gelar doktor dengan predikat cumlaude.

Baca juga:

"Saya merasa bangga pada KH Amin Said Husni yang saat ini sebagai Wáketum PBNU dan waktunya tentu habis untuk mengurus NU. Tapi beliau masih sempatkan waktu untuk menuntut ilmu dan bisa mènyelesaikan doktor," tuturnya.

Babun yang juga Wakil Ketua PWNU Jatim berharap banyak kader-kader NU mengikuti jejak Waketum PBNU untuk meraih gelar doktor di tengah kesibukan yang cukup padat.

Dengan meraih gelar doktor, Amin Said membuktikan bahwa kesibukan tidak menghalangi seseorang untuk mencapai kesuksesan dan menjadi contoh bagi banyak orang bahwa pendidikan dan pengembangan diri dapat dilakukan pada usia berapa pun.

Ucapan selamat dan sukses pun langsung berdatangan disampaikan dari saudara, teman dan kolega, terutama dari Ketua Umum PBNU Yahya Staquf yang kirim bunga ucapan selamat yang bertuliskan "Selamat dan Mabruk atas terlaksanya ujian desertasi terbuka Amin Said Husni di Kampus UIN KHAS Jember," dan ucapan serupa juga disampaikan Menteri Sosial Saifullah Yusuf.

Baca juga:

Pewarta: Zumrotun Solichah
Editor: Sambas
Copyright © ANTARA 2025