Kereta SEPTA Terbakar di Delaware AS, 350 Penumpang Selamat dan Tidak Ada Korban Luka

350 penumpang dievakuasi dengan selamat setelah kebakaran melanda kereta SEPTA dalam perjalanan dari Philadelphia menuju Wilmington, Delaware, AS.

Kereta SEPTA Terbakar di Delaware AS, 350 Penumpang Selamat dan Tidak Ada Korban Luka

TRIBUNNEWS.COM - Sebanyak 350 penumpang dievakuasi dengan selamat setelah kebakaran melanda dalam perjalanan dari menuju Wilmington, , (AS).

Insiden ini terjadi pada Kamis (6/2/2025) malam, sekitar pukul 18.00, di County, Pennsylvania, setelah para penumpang mencium bau aneh dari dalam kereta, Fox 5.

Kebakaran bermula di gerbong pertama dari enam gerbong kereta dan memaksa layanan dihentikan di dekat Crum Lynne.

Tidak ada korban luka dalam kejadian ini, ABC News melaporkan.

Semua penumpang berhasil dievakuasi dengan aman.

Menurut Juru bicara SEPTA, , kebakaran mulai terdeteksi setelah penumpang mencium bau asap yang berasal dari gerbong pertama.

Salah satu penumpang, Dnasia Buckner, menceritakan pengalamannya.

Ia mengatakan, setelah mencium bau aneh di perjalanan antara Ridley Park dan Norwood, penumpang diminta untuk pindah ke gerbong lain.

"Kami harus bangun dan pindah ke gerbong lain, lalu kami harus bangun dan pindah lagi, dan saat itulah saya mulai melihat asap mengepul dari sisi kereta," ungkap Dnasia.

Setelah sekitar 15 menit, para penumpang akhirnya dievakuasi dan mereka menunggu di halte terdekat untuk melanjutkan perjalanan ke tujuan mereka.

Video dari lokasi kejadian menunjukkan asap tebal mengepul dari salah satu gerbong yang terbakar.

Baca juga:

Kebakaran terjadi pada jalur Wilmington-Newark setelah kereta meninggalkan .

Meskipun kondektur tidak memberikan informasi langsung mengenai kebakaran, pintu kereta akhirnya dibuka dan penumpang dievakuasi dengan aman.

Badan Keselamatan Transportasi Nasional (NTSB) telah meluncurkan penyelidikan terkait insiden kebakaran ini.

NTSB sebelumnya juga terlibat dalam penyelidikan kecelakaan pesawat medis yang terjadi di Timur Laut , yang menewaskan tujuh orang.

Meskipun kebakaran ini menambah catatan penting terkait keselamatan transportasi, kejadian tersebut tidak mengakibatkan korban luka pada para penumpang.

(Tribunnews.com, Andari Wulan Nugrahani)