Mohamed Salah yang Tajam Kokohkan Cengkeraman Liverpool di Puncak Klasemen Liga Inggris

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manajemen Liverpool dibuat semakin bimbang untuk memutuskan masa depan Mohamed Salah. Kontraknya habis akhir musim ini, tapi ia terus memberikan kontribusi maksimal saat diturunkan. Terbaru, Salah membawa Liverpool...

Mohamed Salah yang Tajam Kokohkan Cengkeraman Liverpool di Puncak Klasemen Liga Inggris

Penyerang Liverpool Mohamed Salah merayakan golnya ke gawang Bournemouth di Liga Primer Inggris.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manajemen dibuat semakin bimbang untuk memutuskan masa depan Mohamed Salah. Kontraknya habis akhir musim ini, tapi ia terus memberikan kontribusi maksimal saat diturunkan.

Terbaru, Salah membawa Liverpool menancapkan cengkeramannya di puncak klasemen setelah menekuk 2-0 di Stadion Vitality, Bournemouth, Sabtu (1/2/2025). Dua gol kemenangan the Reds diborong pemain timnas Mesir ini.

Tambahan tiga angka membuat Liverpool nyaman di peringkat pertama dengan 56 poin dari 23 pertandingan, unggul sembilan angka dari Arsenal di posisi kedua yang akan menghadapi Manchester City pada Ahad (2/2/2025) malam WIB.

Sebaliknya, Bournemouth tertahan di peringkat ketujuh dengan 40 poin dari 24 laga, satu poin di bawah zona empat besar.

Bagi Salah, dia kini menempati peringkat enam pencetak gol terbanyak sepanjang era Liga Primer dengan 178 gol. Salah mencetak setidaknya 20 gol dalam lima musim di kompetisi papan atas Inggris, hanya kalah dari Alan Shearer (tujuh kali) serta Sergio Aguero dan Harry Kane (enam kali) pada era Liga Primer.

Awal pekan ini, Slot mengatakan bahwa ia ingin Salah memperpanjang kontraknya dan telah berbicara dengannya. Slot juga sudah berdiskusi dengan Virgil van Dijk dan Trent Alexander-Arnold tentang masa depan mereka di Anfield.

Liverpool menolak tawaran sebesar 150 juta pound dari klub Arab Saudi Al-Ittihad untuk Salah pada September 2023. Namun dengan berakhirnya kontrak Salah pada musim panas ini, Liverpool bisa kehilangan Salah dan juga potensi uang besar dari biaya transfer.

"Semua orang menginginkannya, termasuk kami. Kami ingin dia memperpanjang kontrak, tentu saja. Itu jelas," kata Slot pada Jumat lalu dikutip dari BBC.

 

Loading...