Suasana India Gate lokasi parade Hari Republik India steril dari warga

Suasana di Monumen Nasional Gerbang India (India Gate) yang menjadi lokasi Parade Hari Republik India 2025 di New ...

Suasana India Gate lokasi parade Hari Republik India steril dari warga

Jakarta (ANTARA) - Suasana di Monumen Nasional Gerbang India (India Gate) yang menjadi lokasi Parade Hari Republik India 2025 di New Delhi, India, dan akan dihadiri oleh Presiden RI Prabowo Subianto, tampak steril dari warga yang ingin masuk ke lokasi.

Berdasarkan pantauan Antara di lokasi kawasan Gerbang India, terpasang bendera nasional India di sepanjang jalan menuju Gerbang India yang akan menjadi jalur parade untuk rangkaian Perayaan Ke-76 Hari Republik India pada Minggu (26/1) mendatang.

Dalam parade kenegaraan itu, Kontingen Patriot Indonesia yang berjumlah 352 orang akan menampilkan pertunjukan defile serta marching band, mengingat Indonesia menjadi tamu kehormatan dan posisi khusus di barisan depan.

Di kanan dan kiri jalur parade, sudah ditempatkan bangku-bangku untuk para undangan yang akan hadir, termasuk untuk awak media.

Pada sekitar pukul 12.30 waktu setempat, terlihat mobil bak terbuka sedang melakukan fogging atau semprotan asap nyamuk.

Dengan suhu udara sekitar 17-20 derajat celsius pada siang hari, tampak petugas keamanan dari tentara India tetap siaga berjaga di lokasi untuk memastikan tidak ada warga yang memasuki kawasan. Namun, warga diperbolehkan untuk mengabadikan foto dari jarak jauh.

Yang menarik, spanduk bertuliskan "Selamat Datang Presiden Indonesia Prabowo Subianto" terpasang di sepanjang jalan dari Hotel Taj Mahal, tempat Presiden Prabowo bermalam, hingga lokasi parade.

Namun sayangnya, awak media, tidak diperbolehkan untuk memotret menggunakan kamera profesional.

Dalam keterangan persnya sebelum keberangkatan di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, Presiden Prabowo mengungkapkan rasa bangganya atas undangan sebagai "chief guest" pada perayaan Hari Republik India ke-76. Undangan ini dinilai menjadi simbol kehormatan yang luar biasa bagi Indonesia.

"Dalam perayaan hari republik mereka yang ke-76, mereka juga mengundang pasukan kita pasukan TNI yang akan ikut defile. Dan kalau tidak salah, kita mendapat tempat kehormatan kita yang paling depan dalam defile tersebut sebagai kontingen kehormatan. Yang hadir dari kita adalah 352 prajurit TNI dan para taruna dari akademi militer," ujar Presiden.

Pewarta: Mentari Dwi Gayati/Hafidz Mubarak
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2025