Gubernur Kalsel ingatkan PWI layani peserta HPN dengan baik
Gubernur Kalimantan Selatan H Muhidin mengingatkan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) agar melayani peserta Hari Pers ...
Banjarmasin (ANTARA) - Gubernur Kalimantan Selatan H Muhidin mengingatkan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) agar melayani peserta Hari Pers Nasional (HPN) 2025 dengan baik agar dapat meninggalkan kesan bagus bagi seluruh delegasi yang hadir.
"Saya tidak ingin mendengar ada suara negatif dari peserta HPN, mereka semua harus merasakan kesan baik selama di Kalsel," kata Muhidin di Banjarmasin, Selasa.
Menurut gubernur, pelayanan terhadap peserta HPN harus dimulai sejak penyambutan kedatangan di bandara.
Begitu juga jika di pelabuhan jika ada peserta HPN datang melalui jalur laut serta jalur darat khususnya dari area provinsi tetangga di pulau Kalimantan.
Baca juga:
Baca juga:
Baca juga:
"Pastikan ada petugas PWI di bandara untuk menyambut dan mengantar hingga ke penginapan dan seterusnya," tegasnya.
Begitu juga ketika mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dalam memeriahkan HPN, Muhidin ingin peserta sudah terarah betul dan tidak kebingungan lantaran tak tahu jadwal.
"Puncaknya pada 9 Februari, Presiden Prabowo Subianto dan para menteri yang rencananya berhadir kita siapkan acara terbaik di lokasi luas mampu menampung ribuan tamu undangan," tambahnya.
Menanggapi arahan gubernur, Ketua PWI Kalsel Zainal Helmie memastikan telah menyiapkan petugas penghubung atau Liaison Officer (LO) yang bertugas membantu peserta HPN selama mengikuti rangkaian kegiatan di Banjarmasin dan Banjarbaru.
Tim LO bertugas mendata kedatangan, mengatur transportasi, serta memastikan akomodasi bagi para peserta," kata Ketua PWI Kalsel Zainal Helmie.
Helmie mengungkapkan delegasi PWI dari 30 provinsi telah menyatakan kehadiran di HPN.
Setiap provinsi akan difasilitasi untuk lima orang peserta yang mendapatkan tiga kamar hotel, transportasi dan konsumsi.
"Jika ada peserta tambahan, mereka dapat berkoordinasi dengan panitia untuk mencari akomodasi sendiri,” jelasnya.
Pewarta: Firman
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2025