Pertamina Patra Niaga Tambah 3,9 Juta Tabung LPG 3 Kg
Pertamina Patra Niaga menyalurkan tambahan 3,9 juta tabung LPG 3 kg guna memastikan ketersediaan bagi masyarakat, terutama menjelang Ramadan.
INFO NASIONAL – Pertamina Patra Niaga menambah pasokan hingga 3,9 juta tabung pada minggu pertama Februari ini dalam rangka menjaga ketersediaan LPG 3 kg bagi masyarakat. Penyaluran tambahan ini dilakukan secara bertahap di berbagai wilayah sebagai upaya memastikan distribusi LPG berjalan lancar dan masyarakat dapat memperoleh gas subsidi dengan mudah.
Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari, menegaskan bahwa penambahan pasokan masih terus berlangsung, bersamaan dengan pengecekan lapangan oleh tim Pertamina bersama Kementerian dan pemangku kepentingan lainnya.
"Penambahan penyaluran masih terus dilakukan di seluruh wilayah. Sebanyak 3,9 juta tabung secara bertahap disalurkan pada minggu ini. Paralel, tim Pertamina Patra Niaga terus turun untuk melakukan pengecekan lapangan bersama Kementerian dan stakeholder terkait," ujar Heppy.
Selain itu, Pertamina Patra Niaga memastikan bahwa pola distribusi LPG 3 kg tetap berjalan optimal, termasuk memastikan bahwa sub-pangkalan dapat membeli LPG 3 kg dari pangkalan utama sebagaimana mestinya.
"Dengan adanya penambahan pasokan dan juga aktifnya sub-pangkalan, diharapkan masyarakat mudah mendapatkan LPG 3 kg di lapangan," tambah Heppy.
Penyaluran tambahan LPG 3 kg ini juga difokuskan pada wilayah dengan kebutuhan tinggi, termasuk Jawa Bagian Barat. Tercatat, wilayah ini mendapatkan alokasi tambahan hingga 2,5 juta tabung LPG 3 kg.
Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat, Eko Kristiawan, menjelaskan bahwa langkah ini bertujuan untuk memperkuat stok LPG di berbagai titik distribusi.
"Penambahan LPG 3 kg ini dilakukan sebagai upaya penguatan stok di lembaga penyalur, baik di tingkat agen, pangkalan, maupun sub-pangkalan, agar pembelian tabung LPG 3 kg oleh masyarakat dapat terlayani dengan optimal dan berjalan kondusif," kata Eko.
Pertamina juga berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, Hiswana Migas, serta agen dan pangkalan, untuk memastikan distribusi berjalan lancar. Eko menekankan pentingnya masyarakat membeli LPG 3 kg sesuai ketentuan dan peruntukannya agar distribusi dapat dilakukan secara merata dan tepat sasaran.
"Kami juga berharap agar pembelian tabung LPG 3 kg dapat dilakukan sesuai dengan ketentuan dan peruntukannya," tambahnya.
Sebagai bentuk transparansi dan kemudahan akses bagi masyarakat, Pertamina menyediakan layanan informasi mengenai ketersediaan LPG 3 kg melalui platform digital. Masyarakat yang mengalami kendala dalam mendapatkan LPG 3 kg dapat mengakses lokasi pangkalan resmi melalui tautan atau menghubungi Pertamina Call Center 135 untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.(*)