MIND ID siapkan program pengembangan SDM wujudkan Indonesia Emas 2045

MIND ID menyediakan berbagai program pengembangan sumber daya manusia (SDM) sebagai komitmen mendukung pemerintah ...

MIND ID siapkan program pengembangan SDM wujudkan Indonesia Emas 2045

Jakarta (ANTARA) - MIND ID menyediakan berbagai program pengembangan sumber daya manusia (SDM) sebagai komitmen mendukung pemerintah mewujudkan Indonesia Emas 2045.

Corporate Secretary MIND ID Heri Yusuf dalam keterangannya di Jakarta, Rabu, menyampaikan MIND ID sebagai perpanjangan tangan pemerintah secara konsisten mendukung pengembangan sumber daya generasi muda melalui berbagai program tanggung jawab sosial berkelanjutan, di mana pendidikan dan pembinaan olahraga menjadi pilar utama.

Ia menjelaskan, program pendidikan dan pembinaan olahraga yang dilakukan MIND ID bersama anggota Grup, seperti PT Aneka Tambang Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia, PT Indonesia Asahan Aluminium, PT Timah Tbk, dan PT Vale Indonesia Tbk, dirancang untuk jangka panjang sehingga dampaknya dapat terukur dan dirasakan oleh masyarakat.

Dalam bidang pendidikan, Grup MIND ID menyalurkan beasiswa sejak 2022 hingga 2024 dengan jumlah penyaluran mencapai 12.000 penerima beasiswa.

Baca juga:

Selanjutnya, melalui Akademi Komunitas Industri Pertambangan Bukit Asam (AKIPBA) yang telah berjalan efektif sejak 2018, Grup MIND ID mencetak lulusan program pendidikan vokasi jenjang Diploma 1 (D1) mencapai 318 orang, yang mana 277 lulusannya sudah terserap di perusahaan dalam Grup MIND ID dan perusahaan pertambangan nasional lainnya di Indonesia.

Di bidang pembinaan olahraga, MIND ID menunjukkan dukungannya melalui kerja sama dengan Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI).

Program tersebut menghasilkan berbagai prestasi, termasuk medali emas, perak, dan perunggu di ajang SEA Games Kamboja 2023, Asian Indoor Athletics Championship di Kazakhstan, serta Busan International Pole Vault Meeting 2023.

Atlet sprinter Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, binaan PB PASI, bahkan telah berhasil tampil di Olimpiade Paris 2024 mewakili Indonesia di cabang atletik nomor Men's 100 meter.

Selain itu, melalui Papua Football Academy (PFA) milik PT Freeport Indonesia, Grup MIND ID turut mendukung pengembangan sekolah sepak bola Indonesia.

Baca juga:

“Kami berkomitmen untuk terus melanjutkan program pengembangan sumber daya generasi muda ini, sehingga dapat mendukung visi besar Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dalam memperkuat sumber daya manusia Indonesia,” ujarnya.

Pewarta: Imamatul Silfia
Editor: Adi Lazuardi
Copyright © ANTARA 2025